Jejak digital tidak pernah benar-benar hilang, terutama ketika melibatkan nama besar. Di tengah hiruk-pikuk politik tanah air, akun misterius bernama Fufufafa kembali menjadi sorotan warganet.
Aktivitas penghapusan unggahan yang diduga sengaja dilakukan oleh akun ini memicu spekulasi baru, dan seperti biasa, nama anak Presiden Gibran Rakabuming Raka ikut terseret dalam pusaran isu.
Sejak September 2024, teka-teki mengenai siapa pemilik akun Fufufafa di platform Kaskus masih menjadi misteri. Namun, warganet terus mengaitkan akun tersebut dengan Gibran Rakabuming Raka.
Alasannya cukup kuat, yakni terdapat email bisnis milik Chilli Pari, usaha katering Gibran, dan nomor telepon yang terhubung dengan akun tersebut.
Baru-baru ini, akun Fufufafa kembali menjadi perbincangan setelah ketahuan menghapus sejumlah unggahan. Kali ini, kata kunci yang dihapus adalah "Anak Jokowi."
Temuan ini diungkap oleh akun X @blank0429 pada 14 November 2024. Dalam unggahannya, @blank0429 menyatakan bahwa setelah dicek, ada sejumlah unggahan yang dihapus terkait isu dengan kata kunci "Anak Jokowi." Semua terlihat dalam file JSON yang memuat jejak komentar sebelumnya.
Fufufafa sebelumnya juga diketahui menghapus sekitar 2.000 unggahan di Kaskus. Penghapusan ini disebut-sebut mengikuti pola tertentu. Selain kata kunci "Anak Jokowi," unggahan dengan kata kunci "Roda Jati" juga lenyap.
Sebagai informasi, Roda Jati adalah bisnis milik Miyono, paman Presiden Jokowi. "Sebelumnya juga ditemukan pola serupa, di mana komentar yang dihapus terkait nama keluarga besar Jokowi," tulis akun yang sama.
Temuan ini kembali memancing diskusi hangat di media sosial. Banyak warganet yang mengaitkan penghapusan tersebut dengan upaya untuk menghapus jejak atau membersihkan citra.
Unggahan tersebut sontak mendapat berbagai komentar sarkas dari warganet. "Mas Gibran ini hebat ya, muka tembok nomor satu," tulis akun X @nemin. "Kenapa diam saja, Mas Gibran? Kok gak ada bantahan?" cuit @brtghs. "Gelombang Fufufafa makin deras, melibas siapa saja," tambah @oto**.(*)