Pasangan calon presiden dan wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud MD mendapat dukungan masyarakat Maluku se-Jabodetabek, yang dideklarasikan di Basket Ball Hall, Senayan, Minggu (29/10).
Menanggapi itu, Ganjar Pranowo merasa terhormat dan menyampaikan rasa cintanya kepada masyarakat Maluku.
"Maluku, i love you," tutur Ganjar saat memberi sambutan.
Pernyataan sikap yang disampaikan masyarakat Maluku, kata Ganjar, merupakan perasaan untuk berjuang bersama.
"Pernyataan sikap sudah dibacakan, rasanya hari ini kita sedang mempertemukan sebuah pemikiran, sebuah perasaan, sebuah keputusan dan sikap politik untuk berjuang bersama," katanya.
Mantan Gubernur Jawa Tengah itu juga mengatakan, dia sempat berkunjung ke Ambon, membicarakan ihwal cara memberantas korupsi, menjadi pelayan rakyat, dan aparatur negara.
"Kami mohon dukungan itu. Kalau pemerintahan bersih dan berjalan dengan baik, ada penegakan hukum, maka keadilan sosial bisa dirasakan, termasuk di bumi Maluku yang indah, yang manis, yang punya sejarah peradaban dan gotong royong," pungkasnya.